Beberapa Alasan Android Non-Rooted Lebih Baik

Root


Android memang dikenal sebagai sistem operasi Open Source. Karena itulah Android mudah dikembangkan dan dikustomisasi oleh penggunanya. Salah satunya adalah kemampuan rooting yang akan memberikan akses istimewa bagi pengguna, kamu bisa dapat berbagi keuntungan, namun ada juga hal - hal yang membuat android yang belum di-root lebih aman guys...

Berikut alasannya...

1. Garansi Hilang


Garansi
Dengan melakukan rooting Android,otomatis garansi smartphone kamu akan hilang. Garansi memang sangat berguna loh, kalau kalau layar kamu pecah, tombol macet atau kelainan terjadi pada smartphone kamu, kamu tidak akan bisa mengadukannya karena garansinya telah hilang kalu sudah di root lohh.

2. Masalah Update Sistem Operasi


Update Sistem Operasi
Setelah Android di-root, kamu bisa mulai melakukan berbagai hal istimewa, seperti menghapus bloatware atau aplikasi bawaan. Tapi hal ini memiliki kemungkinan menyebabkan kerusakan pada sistem walau kecil sekali kemungkinannya, dan juga kamu kesulitan untuk update OS mu karena kerusakan sistem tersebut.

3. Celah Keamanan Semakin Besar


Celah Keamanan

Salah satu kelemahan Android yang membuat orang lebih memilih iPhone adalah karena Android dianggap rentan terhadap bahaya virus atau hacker. Nah, apalagi kalau android kamu sudah di root, berbagai malware berbahaya dapat dengan mudah masuk kedalam sistem kamu karena 'security' pada androidmu telah dengan mudah ditembus dengan adanya root...

4. ROM Bawaan Sekarang Sudah Semakin Stabil


Karena ROM bawaan dirasa kurang stabil dan kurang lengkap, banyak pengguna Android melakukan rooting dengan alasan agar bisa memasang custom ROM di smartphone-nya. Namun dengan perkembangan android sekarang ini, semua itu sudah semakin bagus dan bagus jadi tak perlu menggunakan root.

5. Memori Smartphone Sudah Semakin Besar


RAM


Dengan melakukan rooting, kamu bisa kok dengan leluasa membuat partisi memori untuk memperluas memori internal kamu. Bahkan dengan membuat swap memori, RAM terbatas bisa dibuat partisi tambahan untuk RAM virtual. Namun sekarang teknologi sudah semaikn maju, sekarang smartphone murah dengan RAM 2GB sudah mudah ditemui bukan?

6. Rooting Berbahaya Bagi Pemula Loh

Di balik keistimewaan yang ditawarkan proses rooting Android, ada bahaya yang mengancam kalau kamu gagal melakukan prosesnya. Bagi kamu yang pemula, sebaiknya jangan root Android kamu jika tidak ingin kena akibatnya. Entah itu tejadi stuck booting, atau bahkan brick, semua bisa terjadi jika kamu root. Apalagi garansimu hilang, nangis dahh...

Sumber : jalantikus.com
Previous
Next Post »

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Thanks for your comment :D