Gerhana Matahari Total 2016 Dapat Dilihat Di Tempat Dan Waktu Berikut...

 Gerhana Matahari Total
Saat ini Gerhana Matahari total sedang hangat diperbincangkan masyarakat dan kamu juga pasti udah tahu tentang Gerhana Matahari, gerhana Matahari adalah suatu fenomena alam yang terjadi ketika posisi Bulan terletak di antara Bumi dan Matahari sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari.

Tahun ini, tepatnya pada tanggal 9 Maret 2016 Gerhana Matahari total akan terjadi di Indonesia. Gerhana Matahari 2016 ini akan terjadi di lautan India dan berakhir di Pasifik dekat dengan kepulauan Hawaii AS. Kabarnya Indonesia menjadi satu-satunya negara yang dapat menikmati Gerhana Matahari Total di wilayah daratan. Tapi sebenarnya kapan dan dimana sih tempat yang tepat untuk menyaksikan Gerhana Matahari Total 2016?

Menurut info yang beredar, Gerhana Matahari akan melintasi banyak provinsi di Indonesia, namun sayangnya Gerhana Matahari Total hanya terjadi di 8 provinsi saja. 
Berikut adalah 8 provinsi di Indonesia yang bisa menyaksikan Gerhana Matahari total di tahun 2016 ini :


 Gerhana Matahari Total 2016 di Indonesia


Gerhana Matahari 2016 di Indonesia

Tempat

Waktu

Keterangan

Pagai
Utara, Sumatera Barat

Pukul 06.20.22

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 07.19.13

Gerhana Matahari total

Pukul 08.25.45

Gerhana selesai

Palembang,
Sumatera Selatan

Pukul 06.20.30

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 07.21.45

Gerhana Matahari total

Pukul 08.31.28

Gerhana selesai

Tanjung
Pandang, Bangka Belitung

Pukul 06.21.06

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 07.23.58

Gerhana Matahari total

Pukul 08.35.48

Gerhana selesai

Palangkaraya,
Kalimantan Tengah

Pukul 06.23.29

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 07.30.12

Gerhana Matahari total

Pukul 08.46.54

Gerhana selesai

Balikpapan,
Kalimantan Timur

Pukul 07.25.38

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 08.34.26

Gerhana Matahari total

Pukul 09.53.41

Gerhana selesai

Palu,
Sulawesi Tengah

Pukul 07.27.51

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 08.38.50

Gerhana Matahari total

Pukul 10.00.35

Gerhana selesai

Ternate,
Maluku Utara

Pukul 08.36.04

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 09.53.01

Gerhana Matahari total

Pukul 11.20.52

Gerhana selesai

Maba,
Maluku Utara

Pukul 08.37.01

Bulan dan Matahari mulai bersinggungan

Pukul 09.54.39

Gerhana Matahari total

Pukul 11.23.06

Gerhana selesai

Rata-rata Gerhana Matahari total (GMT) di Indonesia berlangsung selama 1,5 menit hingga 3 menit. Gerhana Matahari total 2016 dengan waktu terpendek terjadi di Seai, Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat. Gerhana Matahari total tersebut terjadi hanya selama 1 menit 54 detik. Gerhana Matahari total terpanjang terjadi di Maba, Halmahera Timur, Maluku Utara, yakni selama 3 menit 17 detik.

Gerhana Matahari Sebagian 2016 di Indonesia
Gerhana Matahari Sebagian 2016 di Indonesia

Selain 8 provinsi yang dilintasi Gerhana Matahari total di atas, ada beberapa provinsi lain yang akan dilintasi gerhana sebagian. Provinsi dengan Gerhana Matahari sebagian tersebut adalah:

  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Tengah
  • Pulau Jawa (termasuk Jakarta, Bandung, Surabaya)
  • Medan
  • Denpasar
  • Makassar
  • Jayapura

Kamu bisa melihat Gerhana Matahari 2016 juga di Jakarta, tapi tentu saja bukan Gerhana Matahari total. Karena seperti disebutkan di atas, Gerhana Matahari total hanya terjadi di 8 provinsi di Indonesia yaitu: Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, dan Maluku Utara. Sementara untuk Jakarta sendiri, ketertutupan Matahari mencapai 88,74%. Waktu Gerhana Matahari 2016 di Jakarta:

Pukul 06.19 Bulan dan Matahari mulai bersinggungan
Pukul 07.21 Gerhana Matahari total
Pukul 08.31 Gerhana selesai

Nah, sekarang kamu kan sudah tahu jadwal Gerhana Matahari 2016 total maupun sebagian di Indonesia, sudah pasti kamu akan menyiapkan 'armor' demi mengabadikan fenomena alam yang jarang terjadi itu dong. Kamu bisa menggunakan kacamata hitam, rol film kamera jadul, atau bekas foto rontgen, namun hal ini belum tentu aman untuk digunakan saat melihat Gerhana Matahari karena tidak dilengkapi dengan pelindung dari sinar ultraviolet (UV).

Sumber : jalantikus.com
Previous
Next Post »

Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Thanks for your comment :D